Resep dan Cara Membuat Arem-Arem

Arem-arem. Sumber: Tangkapan layar Youtube Devina Hermawan

Arem-arem adalah makanan ringan populer di Indonesia yang cocok dijadikan ide jualan murah dan mengenyangkan.

Dengan resep dan cara pembuatan yang sederhana, Sobat Bimbel Pandu bisa menciptakan camilan lezat yang dapat diisi dengan berbagai bahan.

Dalam artikel ini, kami akan membagikan resep dan langkah-langkah untuk membuat arem-arem.

Arem-arem ini bisa menjadi pilihan terbaik untuk menjual camilan yang mengenyangkan.

Simak panduan berikut untuk menemukan inspirasi dan mencoba membuatnya sendiri di rumah.

Berikut resep dan cara membuatnya:

Bahan:

  • 500 g beras, cuci dan tiriskan
  • 1500 ml santan dari 1 butir kelapa tua
  • 2 lembar daun salam
  • 2 sdt garam

Isi Arem-arem:

  • 250 g daging cincang
  • 250 ml santan dari 1/2 butir kelapa tua
  • 3 siung bawang putih, iris tipis
  • 2 buah bawang merah, iris tipis
  • 3 buah cabai merah, cincang kasar
  • 1 cm lengkuas, memarkan

Bumbu yang Dihaluskan:

  • 1/2 buah tomat, cincang
  • 2 cm kencur
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdt gula

Cara Membuat Arem-arem sebagai Ide Jualan:

  1. Masukkan beras ke dalam panci, tambahkan garam, daun salam, dan santan (kurang lebih 5 cm di atas permukaan beras). Tambahkan air jika diperlukan. Masak sampai santan terserap habis oleh beras. Sisihkan.

Membuat Isi:

  1. Tumis bawang merah, bawang putih, cabai, lengkuas, dan bumbu halus dengan 3 sdm minyak goreng sampai harum.
  2. Tambahkan daging cincang, aduk hingga berubah warna. Tuangkan santan, masak sambil diaduk sesekali hingga cairan habis dan daging empuk serta kering.

Penyelesaian:

  1. Letakkan sekitar 2 sdm adonan beras di atas daun pisang berukuran 20 cm, ratakan dengan punggung sendok. Tambahkan 1 sdm tumisan daging, ratakan, lalu tambahkan lagi 2 sdm adonan beras. Gulung dan sematkan ujungnya, kukus sekitar 60-90 menit hingga matang. Tunggu hingga dingin dan mengeras sebelum disajikan.
Baca Juga :  3 Tantangan Terbesar Pengguan AI di Dunia Pendidikan Indonesia

Demikian informasi mengenai resep dan cara membuat arem-arem. Semoga bermanfaat.***

Bagikan :

Artikel Lainnya

Cara Mudah Bergaul Dengan Orang ...
Halo Sobat Bimbel Pandu! Dimana pun kita berada, pasti ada kem...
Mengenal Sistem IRT Dalam Penila...
Halo Sobat Bimbel Pandu! Yang sedang mempersiapkan UTBK 2025 y...
Kenapa Sistem Kebut Semalam Ngga...
Halo Sobat Bimbel Pandu! Siapa di sini yang pernah melakukan b...
Aplikasi yang Wajib Dimiliki Pel...
Halo Sobat Bimbel Pandu! Di era digital seperti sekarang, tekn...
Manfaat Membuat Rangkuman
Halo Sobat Bimbel Pandu! Pernah gak sih kamu merasa pusing set...
Top 3 Jurusan Buat Kamu yang Ing...
Halo Sobat Bimbel Pandu! Kamu tertarik dengan dunia IT dan pen...

Hubungi kami di : 081391427950

Kirim email ke kamibimbelpandu@gmail.com