Bersama-sama Mulai Menanam Pohon di Hari Menanam Pohon

sumber foto; freepik[dot]com/freepik

Setiap tahun pohon-pohon selalu dirayakan. Pohon-pohon telah memberikan banyak kontribusi untuk kehidupan di bumi. Apakah Teman-teman Bimbel Pandu mengetahui adanya perayaan untuk memperingati hari menanam pohon sedunia? Lebih dekat lagi di Indonesia juga sama, bahkan perayaan tersebut jatuh di bulan yang sama, yaitu November.

 Hari Menanam Pohon Indonesia pertama kali dicetuskan oleh Susilo Bambang Yudhoyono, Presiden RI Periode 2004-2019, sebagai respon perubahan iklim yang mengancam ekosistem alam Indonesia.

Hal tersebut diperjelas melalui Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 24 Tahun 2008, yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya konservasi hutan dan upaya pelestarian lingkungan.

SBY mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk ikut serta berperan aktif dalam upaya pelestarian lingkungan dan memperkenalkan prinsip One Man One Tree atau OMOT, yang dimaksudkan bahwa setiap individu diharapkan menanam minimal satu pohon.

Selain itu, melalui Hari Menanam Pohon, diharapkan pemerintah dan masyarakat dapat bersama-sama berkontribusi menjaga keberlanjutan ekosistem, mengurangi emisi karbon dioksida, dan memperkuat upaya restorasi hutan. Sehingga sumber daya alam di Indonesia tetap lestari sampai masa mendatang.

Baca Juga :  Memaknai Hari Kesaktian Pancasila: Mengenalkan Nilai-nilai Pancasila Melalui Kegiatan Sehari-hari Pada Anak Sejak Dini

Bagikan :

Artikel Lainnya

Pentingnya Literasi dan Numerasi...
Halo Sobat Bimbel Pandu! Informasi ini penting untuk orang tua...
Awas FOMO Di Era Digital !
Halo Sobat Bimbel Pandu! Istilah FOMO di era digital ini pasti...
Langkah Sederhana Untuk Melindun...
Halo Sobat bimbel Pandu! Apakah kalian pernah terlintas di pik...
Alasan Mengapa Tidak Boleh Serin...
Halo Sobat Bimbel Pandu! Hayoo siapa yang sering makan mie ins...
Jalur-Jalur Seleksi Masuk UNNES
Halo Sobat Bimbel Pandu! Hayoo siapa yang punya impian kuliah ...
Hati-Hati Alami Academic Burnout...
Halo Sobat Bimbel Pandu! Pernah nggak kalian tiba-tiba mengala...

Hubungi kami di : 081391427950

Kirim email ke kamibimbelpandu@gmail.com