Hobi Jalan-Jalan? Jurusan Ini Cocok Buat Kamu!

Halo Sobat Bimbel Pandu! Kamu punya hobi jalan-jalan? Liburan adalah kegiatan favoritmu? Kamu bisa lho kuliah di jurusan yang mendukung hobimu! Berikut beberapa rekomendasi jurusan kuliah yang cocok buat kamu para pencinta traveling:

Rekomendasi Jurusan Buat Kamu yang Punya Hobi Jalan-Jalan

1. Pariwisata

Jurusan pariwisata adalah pilihan buat kamu yang suka jalan-jalan. Di jurusan ini, kamu akan belajar tentang manajemen destinasi wisata, perhotelan, dan cara memberikan pelayanan yang baik kepada pengunjung. Selain itu, kamu juga akan belajar mengenal budaya dan tempat-tempat menarik di berbagai daerah. Setelah lulus, bisa bekerja sebagai tour guide atau manajer hotel sambil menjelajahi tempat-tempat baru yang seru!

2. Geografi

Kalau kamu tertarik belajar dengan alam, lingkungan dan berkaitan dengan peta, jurusan geografi bisa menjadi pertimbangan kamu. Geografi akan belajar yaitu tentang kondisi geografis suatu daerah, iklim, penduduk, dan interaksinya. Pengetahuan ini sangat berguna dalam perencanaan perjalanan dan memahami budaya di berbagai tempat. Cocok banget ya buat kamu yang ingin travelling sambil melakukan penelitian.

3. Ilmu Komunikasi

Jurusan ilmu komunikasi mungkin bisa jadi bahan pertimbanganmu buat yang punya hobi jalan-jalan. Ilmu komunikasi akan belajar yaitu mengenai jurnalistik, public relations, dan media dll. Jurusan ini akan sering melakukan liputan atau menggali informasi pada suatu tempat. Hal ini bisa jadi kesempatan buat mengerjakan tugas sekaligus travelling di suatu tempat.

4. Antropologi

Suka mengamati budaya dan kehidupan masyarakat di berbagai tempat? Jurusan Antropologi cocok buat kamu lho! Di jurusan ini akan mempelajari mengenai budaya, adat istiadat, dan kehidupan sosial masyarakat dari berbagai belahan dunia lho. Pengetahuan ini akan memperkaya pengalaman travelingmu dan membantu memahami perbedaan berbagai budaya.

Baca Juga :  Membiasakan Diri untuk Selalu Membuang Sampah Pada Tempatnya

Nah, itu beberapa rekomendasi jurusan buat kamu yang hobi jalan-jalan! Pilihlah jurusan yang sesuai dengan minat dan passion-mu agar perjalananmu di dunia perkuliahan menjadi lebih menyenangkan. Jangan lupa, lakukan riset lebih lanjut tentang setiap jurusan. Cari tahu juga mengenai kurikulum, prospek kerja, dan kampus yang menawarkan jurusan tersebut yaa.

Bagikan :

Artikel Lainnya

Cara Mudah Bergaul Dengan Orang ...
Halo Sobat Bimbel Pandu! Dimana pun kita berada, pasti ada kem...
Mengenal Sistem IRT Dalam Penila...
Halo Sobat Bimbel Pandu! Yang sedang mempersiapkan UTBK 2025 y...
Kenapa Sistem Kebut Semalam Ngga...
Halo Sobat Bimbel Pandu! Siapa di sini yang pernah melakukan b...
Aplikasi yang Wajib Dimiliki Pel...
Halo Sobat Bimbel Pandu! Di era digital seperti sekarang, tekn...
Manfaat Membuat Rangkuman
Halo Sobat Bimbel Pandu! Pernah gak sih kamu merasa pusing set...
Top 3 Jurusan Buat Kamu yang Ing...
Halo Sobat Bimbel Pandu! Kamu tertarik dengan dunia IT dan pen...

Hubungi kami di : 081391427950

Kirim email ke kamibimbelpandu@gmail.com